Garut – Plus com.20/12/2023.
Seluruh organisasi wanita di Kabupaten Garut mengikuti kegiatan senam bersama dalam rangka Peringatan Hari Ibu ke-95 tingkat Kabupaten Garut yang berlangsung di Lapangan Alun-Alun Garut, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Rabu (20/12/2023). Pelaksanaan senam ini diinisiasi oleh Panitia Hari Ibu Kabupaten Garut yang bekerja sama dengan Senam Terra Indonesia.
Penasihat Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Garut, Diah Kurniasari, menyampaikan bahwa dalam rangka Peringatan Hari Ibu ke-95 tingkat Kabupaten Garut ini, telah dilaksanakan beberapa acara di mana puncak acara nantinya akan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 22 Desember mendatang.
Dengan _tagline_ Perempuan Berdaya Indonesia Maju, ia berharap para perempuan bisa terus bergerak maju, tidak ada kekerasan terhadap perempuan, dan seluruh perempuan di Kabupaten Garut dapat sehat, gembira, dan bahagia.
“Mari kita berkarya, kita jaga keluarga kita, anak-anak kita, ini yang menjadi PR biar Insya Allah kalau anak-anak kita terjaga Insya Allah Indonesia di 2024 akan tercapai Indonesia emas,” katanya.
Sementara itu, Ketua Panitia Hari Ibu, Nani Herlina, menyampaikan bahwa pada puncak acara yang akan dilaksanakan pada hari Jumat mendatang, akan terdapat pagelaran Perceka yang dilanjutkan dengan acara bakti sosial.
“Terima kasih saya ucapkan kepada penasihat GOW, kepada ketua dan wakil ketua GOW, panitia dan tim senam pagi ini dengan semangat,” ucapnya.
Ia berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung keberlangsungan acara ini. Ia juga menginginkan agar para wanita di Kabupaten Garut dapat terus sehat dan rajin berolahraga.
“Semoga kita semua berkah amin dan semoga acara ini dapat menyemangati kita para wanita di Kabupaten Garut untuk selalu sehat, rajin berolahraga,” .
**(Ndang.Supardin).